Jangan Sampai Lupa! Inilah Doa yang Dianjurkan Setelah Pulang Haji atau Umrah

Doa yang Dianjurkan Setelah Pulang Haji atau Umrah

Pecihitam.org – Inilah bagian dari bukti luhurnya agama Islam. Selain dianjurkan berdoa pada tiap waktu, kita dianjurkan untuk membaca doa tertentu pada keadaan tertentu dalam rangka meraih fadhilah atau keutamaan yang terdapat di dalamnya. Salah satu diantaranya adalah dianjurkan membaca doa berikut setelah pulang haji atau umrah.

Pecihitam.org, dapat Istiqomah melahirkan artikel-artikel keislaman dengan adanya jaringan penulis dan tim editor yang bisa menulis secara rutin. Kamu dapat berpartisipasi dalam Literasi Dakwah Islam ini dengan ikut menyebarkan artikel ini ke kanal-kanal sosial media kamu atau bahkan kamu bisa ikut Berdonasi.

DONASI SEKARANG

Setelah pulang dari melakukan haji dan umrah, seseorang dianjurkan untuk bertakbir sebanyak tiga kali. Kemudian dilanjutkan dengan membaca doa yang diajarkan nabi sebagai berikut:

ا إِلَهَ إِلَّا اللَّهُ وَحْدَهُ لَا شَرِيكَ لَهُ لَهُ الْمُلْكُ وَلَهُ الْحَمْدُ وَهُوَ عَلَى كُلِّ شَيْءٍ قَدِيرٌ آيِبُونَ تَائِبُونَ عَابِدُونَ لِرَبِّنَا حَامِدُونَ صَدَقَ اللَّهُ وَعْدَهُ وَنَصَرَ عَبْدَهُ وَهَزَمَ الْأَحْزَابَ وَحْدَهُ

Terjemah: Tidak ada tuhan yang Esa tidak sekutu baginya. Baginyalah Kerajaan dan bagi-Nya pujian. Dia atas segala sesuatu Maha Kuasa. Orang-orang yang kembali, orang yang taubat, orang yang beribadah, orang yang bersujud, orang yang memuji. Benar dalam janji-Nya menolong hamba-Nya serta menghancurkan sekutu dengan sendirian. (HR. Bukhari dan Muslim)

Baca Juga:  Inilah Doa Ketika Melihat Bulan yang Diajarkan Rasulullah Saw

Hadis yang bersumber dari Ibnu Umar berkenaan dengan doa pulang haji atau umrah ini diriwayatkan oleh beberapa ahli hadis di dalam kitab mereka. Di antaranya Imam Bukhari dalam kitab-nya, Shahih Al-Bukhari pada hadits nomor 6.022 dalam

باب الدعاء إذا أراد سفرا أو رجع

Bab doa ketika ingin berpergian atau pulang

Dihimpun juga oleh Imam Muslim dalam kitab Shahih-nya pada hadis nomor 1.344 dalam

باب ما يقول إذا قفل من سفر الحج وغيره

Bab doa yang dibaca ketika datang dari perjalanan haji atau yang lainnya.

Selain membaca takbir tiga kali dan doa yang diajarkan Nabi di atas, seseorang yang baru pulang haji juga dianjurkan untuk mendoakan atau memintakan ampun bagi orang lain, karena doa orang yang baru pulang haji itu diijabah oleh Allah subhanahu wa ta’ala.

Baca Juga:  Doa Iftitah Lengkap dengan Tulisan Latin, Arti dan Keutamannya

Dijelaskan oleh Syaikh Sulaiman bin Umar Al-Jamal di dalam kitabnya, Hasyiyah Al-Jamal sebagai berikut:

ويندب للحاج الدعاء لغيره بالمغفرة وان لم يسأله ولغيره سؤاله الدعاء بها

Dianjurkan bagi orang yang pulang haji untuk mendoakan orang lain dengan ampunan walaupun ia tidak diminta. Dan bagi orang lain dianjurkan untuk minta didoakan.

Sahabat pembaca yang budiman, demikian yang bisa kami sampaikan berkenaan dengan doa yang diajarkan dan dianjurkan oleh Nabi bagi orang setelah pulang melakukan haji, umroh atau perjalanan kebaikan lainnya. Wallahu a’lam bisshawab!

Faisol Abdurrahman