KH Ma’ruf Amin: Kader Ansor dan Banser Harus Jadi Dinamo Penggerak Bangsa

Ma'ruf Amin

Pecihitam.org – Diikuti 100 peserta dari seluruh Indonesia, Pimpinan Pusat (PP) Gerakan Pemuda (GP) Ansor menggelar Pelatihan Kepemimpinan Nasional (PKN) Angkatan VII di Pondok Pesantren An Nawawi, Tanara, Serang, Banten, Selasa hingga Minggu, 3-8 September 2019.

Turut hadir dalam acara tersebut, Wakil Presiden RI terpilih, KH Ma’ruf Amin, KH Mustofa Bisri, Abuya Muhtadi Dimyathi, TGH Turmudzi, danKH Machasin.

Selain jajaran Mustasyar, pembukaan juga dihadiri Ketua Umum PBNU KH Said Aqil Siradj serta sejumlah pejabat di lingkungan TNI/Polri, dan Pemda Banten.

Ma’ruf Amin dalam sambutannya meminta kepada kepada kader Ansor dan Banser harus menjadi dinamo penggerak bangsa.

“Karena GP Ansor adalah gerakan, maka Ansor harus bergerak dan mampu menjadi dinamo. Dinamo itu mampu menggerakkan semua, beda dengan gasing, dia hanya bergerak sendiri. Jangan jadi seperti gasing. Bukan hanya berputar-putar, tapi jadi dinamo yang bisa menggerakkan semuanya,” ujar Ma’ruf Amin, dikutip dari Berita Satu, Rabu, 4 September 2019.

Baca Juga:  Video Orasinya Dianggap Hina Banser, Advokat Ini Dipolisikan

Pengasuh Pesantren An Nawawi ini juga berpesan agar Ansor dan Banser tetap membela agama dan negara.

“Membela agama dalam pengertian mengawal agama supaya tidak dipahami secara salah. Membela negara berarti juga bahwa negara ini dibangun atas dasar konsensus nasional, di mana penyampaian aspirasi tidak boleh keluar dari kesepakatan,” ujarnya.

Kader Ansor, kata Ma’ruf, juga harus mampu beradaptasi dengan perkembangan teknologi untuk menumbuhkan potensi ekonomi umat.

“Seperti melahirkan start up atau jaringan rintisan yang bisa mengonsolidasikan potensi NU,” jelasnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *