Satu Pasien Covid-19 Asal Balikpapan Meninggal Usai Hadiri Ijtimak Ulama di Gowa

Pecihitam.org – Usai menghadiri acara Ijtimak Ulama di Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan, satu peserta asal Balikpapan dinyatakan positif Covid-19 dan meninggal dunia.

Pasien tersebut meninggal pada Minggu 29 Maret 2020 pukul 12.59 Wita, setelah menjalani perawatan di RS Kanujoso Djatiwibowo (RSKD) sejak Jumat 27 Maret 2020.

“Diketahui pasien positif merupakan pasien usia lanjut berumur 60 tahun, dengan alamat Banjarmasin, Kalsel. Masuk cluster Gowa. Positif corona dan juga mengidap sakit jantung,” ungkap Wali Kota Balikpapan Rizal Effendi, dikutip dari Terkini.id, Senin, 30 Maret 2020.

Saat pesawat transit di Balikpapan, almarhum mengeluh sakit, yang oleh petugas segera dibawa ke RSKD.

Hasil diagnosa dokter menyatakan almarhum menderita pneunomia (radang paru-paru), sakit jantung, dan positif terpapar COVID-19.

Baca Juga:  Lansia Ini Sumbangkan Tabungan Hajinya untuk Bantu Tangani Covid-19

Wali Kota Rizal Effendi menjelaskan, pihak Satgas Penanggulangan COVID-19 Balikpapan telah menyampaikan kabar meninggalnya almarhum kepada keluarganya di Banjarmasin.

“Keluarga almarhum sudah mengikhlaskan dimakamkan di Balikpapan,” kata Wali Kota Rizal.

Di rumah sakit jenazah sudah diselenggarakan secara Islam, yaitu dimandikan, dikafankan, dikemas sesuai protokol penanganan COVID-19, dan kemudian dishalatkan.

Jenazah juga segera dibawa ke Taman Pemakaman Umum (TPU) pada Minggu sore dengan mengikuti prosedur pemakaman yang dikeluarkan Kementerian Kesehatan.