Tafsir Surah Al Baqarah Ayat 254 Beserta Artinya

Al Baqarah ayat 254

Pecihitam.org – Surah Al Baqarah ayat 254 berisi tentang anjuran membelanjakan harta (Berinfaq) bagi umat Islam di Jalan Allah SWT. Infaq dalam ayat ini adalah sesuatu yang harus dilakukan oleh umat Islam sebagai wujud ketaatan kepada Allah SWT.

Pecihitam.org, dapat Istiqomah melahirkan artikel-artikel keislaman dengan adanya jaringan penulis dan tim editor yang bisa menulis secara rutin. Kamu dapat berpartisipasi dalam Literasi Dakwah Islam ini dengan ikut menyebarkan artikel ini ke kanal-kanal sosial media kamu atau bahkan kamu bisa ikut Berdonasi.

DONASI SEKARANG

Infak menurut agama Islam termasuk suatu ibadah yang sangat mulia. Sebab, orang yang berinfak dinilai bahwa ia telah menunjukkan kepedulian terhadap orang lain di sekitarnya yaitu dengan cara menyisihkan sebagian hartanya.

Allah SWT berfirman di dalam Al Qur’an Surah Al Baqarah ayat 254;

يَا أَيُّهَا الَّذِينَ آمَنُوا أَنْفِقُوا مِمَّا رَزَقْنَاكُمْ مِنْ قَبْلِ أَنْ يَأْتِيَ يَوْمٌ لَا بَيْعٌ فِيهِ وَلَا خُلَّةٌ وَلَا شَفَاعَةٌ ۗ وَالْكَافِرُونَ هُمُ الظَّالِمُونَ

Terjemahan: Wahai orang-orang yang beriman, belanjakanlah (di jalan Allah) sebagian dari rezeki yang telah Kami berikan kepadamu sebelum datang hari yang pada hari itu tidak ada lagi jual beli dan tidak ada lagi syafa’at. Dan orang-orang kafir itulah orang-orang yang zalim.

Baca Juga:  Surah Maryam Ayat 46-48; Terjemahan dan Tafsir Al-Qur'an

Tafsir Quraish Shihab: Hai orang-orang yang beriman kepada Allah dan hari akhir, belanjakanlah sebagian harta yang telah Allah berikan kepada kalian di jalan kebaikan. Bergegaslah melakukan itu sebelum datang hari kiamat.

Yaitu suatu hari yang sepenuhnya hanya untuk kebaikan dan tidak ada penyebab perselisihan. Pada hari itu kalian tidak bisa mengembalikan apa-apa yang telah lalu di dunia. Hari itu juga tidak ada jual beli, persahabatan dan syafaat seseorang selain Allah. Sesungguhnya kelaliman orang-orang kafir akan tampak pada hari itu oleh sebab tidak memenuhi panggilan kebenaran.

Tafsir Jalalain: (Hai orang-orang yang beriman! Nafkahkanlah sebagian dan rezeki yang telah Kami berikan padamu), yakni zakatnya, (sebelum datang suatu hari tidak ada lagi jual beli) atau tebusan (padanya, dan tidak pula persahabatan) yang akrab dan memberi manfaat, (dan tidak pula syafaat) tanpa izin dari-Nya, yaitu di hari kiamat. Menurut satu qiraat dengan baris di depannya ketiga kata, bai’u, khullatu dan syafaa’atu.

Baca Juga:  Surah Ath-Thur Ayat 44-49; Terjemahan dan Tafsir Al-Qur'an

(Dan orang-orang yang kafir) kepada Allah atau terhadap apa yang diwajibkan-Nya, (merekalah orang-orang yang aniaya) karena menempatkan perintah Allah bukan pada tempatnya.

Menurut Imam Ibnu Katsir dalam Tafsirnya di jelaskan bahwa Allah SWT telah mengingatkan umat Islam agar menginfakkan rezekinya sebelum datangnya hari kiamat. Tentunya peringatan ini menunjukkan harusnya sesegera mungkin dikeluarkan sebagian harta kita sebagai umat Islam, yang mana harta tersebut merupakan karunia Allah yang di dalamnya terdapat hak orang lain terutama bagi orang yang tidak mampu.

Demikian penjelasan tentang Tafsir Al Qur’an Surah Al Baqarah ayat 254. Semoga rezeki kita dimudahkan oleh Allah SWT dan kita senantiasa membelanjakannya di jalan yang sudah ditetapkan oleh Allah SWT. Aamiin

Baca Juga:  Surah Ar-Rum Ayat 33-37; Terjemahan dan Tafsir Al-Qur'an
M Resky S