Amalan Istimewa dan Anjuran Memperbanyak Doa di Hari Jumat

doa hari jumat

Pecihitam.org – Hari jum’at di sebut sebagai hari raya-nya umat muslim sehingga hari jum’at menjadi hari yang paling istimewa dan memiliki banyak sekali keutamaan sebagaimana yang di sebutkan dalam Al-Qur’an. Oleh sebab itu, kita di anjurkan untuk memperbanyak doa di hari jumat.

Pecihitam.org, dapat Istiqomah melahirkan artikel-artikel keislaman dengan adanya jaringan penulis dan tim editor yang bisa menulis secara rutin. Kamu dapat berpartisipasi dalam Literasi Dakwah Islam ini dengan ikut menyebarkan artikel ini ke kanal-kanal sosial media kamu atau bahkan kamu bisa ikut Berdonasi.

DONASI SEKARANG

Salah satu amalan ibadah yang di lakukan di hari jum’at seluruh kaum muslim di wajibkan untuk menunaikan ibadah sholat jum’at berjamaah.
Dan pada hari Jumat, kita juga di anjurkan untuk memperbanyak doa sebagaimana di jelaskan oleh Syaikh Nawawi di dalam kitab Nihayatuz Zain berikut,

ودعاء أي إكثر دعاء في يومها وليلتها أما في يومها فلرجاء أن يصادف ساعة الإجابة. والصحيح فيها ما ورد أنها ما بين أنيجلس الإمام للخطبة إلى أن تنقضي الصلاة وليس المراد أنها مستغرقة لهذالزمن بال المراد أنها لخظة لطيفة لا تخرج عن هذاالوقت وأما ليلتها فلقول الشفعي رضي الله عنه: بلغني أان الدعاء يستجاب في ليلة الجمعة وللقياس على يومها ويسن كثرة الصدقة وفعل الخير في يومها وليلتها

“ Di sunnahkan berdoa, maksudnya memperbanyak doa pada siang hari dan malam hari Jumat. adapun memperbanyak do’a di siang hari harapannya agar sesuai dengan waktu ijabah. Pendapat yang shahih tentang waktu ijabah adalah antara duduknya khatib sampai seselasi shalat. Maksudnya bukan seluruh waktu, tapi hanya sebentar dari rentang waktu tersebut. adapun Imam Asy-Syafi’I berkata, ‘ Telah sampai hadist kepadaku bahwa do’a di ijabah pada malam jum’at dan ini bisa di qiyaskan dengan siang harinya.’ Dianjurkan juga memperbanyak sedekah dan perbuatan baik pada malam dan siang harinya.”

Baca Juga:  Enam Jenis Gibah yang Diperbolehkan Dalam Islam

Jadi, pada hari Jumat di anjurkan untuk memperbanyak doa ataupun berdzikir pada malam atau siang harinya. Sedangkan waktu yang paling utama untuk berdoa para ulama tidak menyebutkan secara spesifik waktunya dengan pasti, tapi hanya menjelaskan rentang waktunya yaitu, di antara khatib naik ke mimbar sampai dengan selesainya melaksanakan shalat jumat.

Di sebutkan juga dalam sebuah hadist yang artinya berikut :

“Di hari Jumat terdapat satu waktu yang jika seseorang muslim melakukan shalat di dalamnya dan memohon sesuatu kepada Allah Ta’ala, niscaya permintaannya akan di kabulkan. ‘Lalu beliau memberi isyarat dengan tangannya yang menunjukkan sedikit waktunya.” (HR. Bukhori dan Muslim)

Yang di maksud dengan sedikit waktu pada hadist di atas adalah menunjukkan bahwa waktu paling utama itu pada detik terakhir pada hari jum’at atau pada saat menjelang magrib, ketika matahari akan tenggelam pada hari Jum’at sore.

Baca Juga:  9 Adab Makan dan Minum Sesuai Sunnah Rasulullah

Selain berdoa, umat muslim juga di anjurkan untuk banyak berdzikir pada hari Jumat, sebagaimana telah Allah Swt sebutkan dalam Surah Al-Jumu’ah ayat 9 berikut :

يَا أَيُّهَا الَّذِينَ آمَنُوا إِذَا نُودِيَ لِلصَّلَاةِ مِنْ يَوْمِ الْجُمُعَةِ فَاسْعَوْا إِلَىٰ ذِكْرِ اللَّهِ وَذَرُوا الْبَيْعَ ۚ ذَٰلِكُمْ خَيْرٌ لَكُمْ إِنْ كُنْتُمْ تَعْلَمُونَ

“ Wahai orang-orang yang beriman, jika kalian di seru untuk shalat pada hari jum’at amak bersegeralah untuk mengingat Allah…” (QS. Al-Jumu’ah: 9)

Adapun amalan-amalan yang dapat di kerjakan di hari jum’at seperti Membaca Surat Al-Kahfi dan bersahlawat pada hari jum’at sebagaimana telah di sebutkan dalam hadist-hadist berikut,

“ Barang siapa yang membaca Surat Al-Kahfi pada hari jum’at, maka Allah akan menyinarinya dengan cahaya di antara dua jum’at.” (HR. Hakim)

“ Sesungguhnya hari yang paling utama bagi kalian adalah hari jum’at. Maka perbanyaklah sholawat kepadaku di dalamnya, karena shalawat kalian akan di sampaikan kepadaku. Para sahabat berkata, “ bagaimana di tunjukkan kepadamu sedangkan engkau telah menjadi tanah?” Nabi bersabda “ Sesungguhnya Allah mengharamkan bumi untuk memakan jasad para Nabi.” (HR. Abu Dawud, ibnu Majah, An-Nasa’i)

Demikian anjurkan untuk umat Muslim memperbanyak doa pada hari Jumat karena memiliki banyak sekali keutamaan di dalamnya. Selain berdoa, masih ada banyak amalan-amalan yang dapat kita kerjakan pada hari jum’at sebagaimana penjelasan di atas. Semoga bermanfaat. Wallahua’lam bisshawab.

Baca Juga:  Misteri Letak Bukit Tursina, Tempat Nabi Musa Berdialog Langsung dengan Allah
Arif Rahman Hakim
Sarung Batik