Doa Sebelum Berhubungan Suami Istri Supaya Lebih Mesra

doa sebelum berhubungan

Pecihitam.org – Sebelum berhubungan suami-istri panjatkanlah doa yang mana diharapkan dapat mendatangkan perlindungan Allah SWT. Karena berdoa dalam melakukan kebaikan apapun sangat dianjurkan dalam Islam, termasuk dalam hubungan intim suami dan istri.

Pecihitam.org, dapat Istiqomah melahirkan artikel-artikel keislaman dengan adanya jaringan penulis dan tim editor yang bisa menulis secara rutin. Kamu dapat berpartisipasi dalam Literasi Dakwah Islam ini dengan ikut menyebarkan artikel ini ke kanal-kanal sosial media kamu atau bahkan kamu bisa ikut Berdonasi.

DONASI SEKARANG

Di samping itu, kita mengharapkan dalam doa tersebut supaya dikarunia anak shaleh kelak jika Allah menakdirkan lahirnya anak dari hubungan tersebut.

Syekh Abdul Qadir Al-Jailani dalam Al-Ghuniyah li Thalibi Thariqil Haqqi Azza wa Jalla fil Akhlaq wat Tashawwuf wal Adabil Islamiyah, juz I, halaman 103 menuliskan sebuah doa yang dianjurkan dibaca sebelum berhubungan intim suami istri.

بِسْمِ اللهِ العِلِيِّ العَظِيْمِ، اَللَّهُمَّ اجْعَلْهُ ذُرِّيَّةً طَيِّبَةً إِنْ قَدَّرْتَ أَنْ تَخْرُجَ مِنْ صُلْبِيْ، اَللَّهُمَّ جَنِّبْنِي الشَّيْطَانَ وَجَنِّبِ الشَّيْطَانَ مَا رَزَقْتَنِيْ

Bismillahil ‘aliyyil ‘azhim. Allahummaj‘alhu dzurriyyatan thayyibah in qaddarta an takhruja min shulbi. Allahumma jannibnis syaithana wa jannibis syaithana ma razaqtani.

Artinya, “Dengan nama Allah yang Maha Tinggi lagi Maha Agung. Tuhanku, jadikanlah ia keturunan yang baik bila Kau takdirkan ia keluar dari tulang punggungku. Tuhanku, jauhkan aku dari setan, dan jauhkan setan dari benih janin yang Kauanugerahkan padaku.”

Kemudian dalam Ihya ‘Ulumuddin Imam al-Ghazali menyebutkan beberapa rangkaian doa yang lebih lengkap dan dianjurkan dari foreplay sebelum berhubungan suami-istri hingga selesai penetrasi sebagaimana berikut ini:

Baca Juga:  Fadhilah Dan Doa Yang Dianjurkan Ketika Takziyah
Doa sebelum melakukan pemanasan (foreplay)

Sebelum melakukan foreplay, hendaknya suami membaca bismillahi ta’ala. Kemudian suami dianjurkan membaca surah al-ikhlas satu kali, lalu suami membaca allahu akbar, la ilaha illallah, dan bismillahil ‘aliyyil ‘azhim.

Setelah semua itu selesai, suami dianjurkan membaca doa berikut:

اللهم اجعلها ذرية طيبة إن كنت قدرت أن تخرج ذلك من صلبي

Allahumma ij’alha dzurriyyatan thayyibatan in kunta qadarta an takhruj dzalika min shulbi

Artinya: Ya Allah, jadikanlah calon janin yang ada di rahim istri menjadi keturunan yang baik jika Engkau menghendakinya menjadi seorang bayi yang tercipta dari tulang rusukku.

Doa Ketika Bersenggama

Setelah melakukan pemanasan (foreplay) dianggap cukup, maka ketika suami hendak melakukan senggama atau memasukkan kemaluannya ke dalam kemaluan istri, bacalah doa sebagaimana berikut ini:

Baca Juga:  Doa Agar Hati Tenang Dan 5 Tips Menenangkan Hati

اللهم جنبني الشيطان وجنب الشيطان ما رزقتنا

Allahumma jannibnis syaithan wa jannibis syaithan ma razaqtana

Artinya: Ya Allah, jauhkanlah aku dari setan, dan jauhkanlah anak yang Engkau berikan kepada kami dari perilaku setan.

Kemudian ketika suami atau istri hampir mencapai puncak dan merasakan orgasme, maka dianjurkan untuk membaca doa seperti dibawah ini. Membaca doa ini di dalam hati tanpa menggerakkan kedua bibir, sebab berbicara saat berhubungan intim itu makruh hukumnya.

Berikut doa yang dianjurkan tersebut:

الحمد لله الذي خلق من الماء بشراً فجعله نسباً وصهراً وكان ربك قديراً

Alhamudulillahil ladzi khalaqa minal mai basyaran faja’alahu nasabaw wa shihra wa kana rabbuka qadira

Artinya: Allahlah yang telah menciptakan mereka dari setetes air. Kemudian Allah menjadikan mereka laki-laki dan perempuan yang mempunyai hubungan kekerabatan melalui keturunan atau perkawinan. Allah Mahakuasa atas setiap yang dikehendaki-Nya. Sebab melalui setetes air, Dia mampu menjadikan dua jenis manusia yang berbeda.

Setelah selesai melakukan berhubungan intim, suami istri kemudian mengucapkan hamdalah yang tujuannya sebagai ungkapan rasa syukur kepada Allah SWT yang telah memberikan kenikmatan ketika melakukan hubungan intim suami istri. Demikian semoga bermanfaat. Wallahua’lam bisshawab

Baca Juga:  Baca Doa Ini Agar Terhindar dari Mimpi Buruk
Arif Rahman Hakim
Sarung Batik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *