Keajaiban Shalawat Kepada Nabi Muhammad, Apa Sajakah Itu?

Keajaiban Shalawat Kepada Nabi Muhammad, Apa Sajakah Itu?

PeciHitam.org – Pada dasarnya shalawat adalah wasilah sekaligus jalan penghubung yang mempermudah setiap mukmin memperoleh hidayah serta keutamaan sekaligus maghfirah dari Allah SWT. Maka tak heran jika banyak yang meyakini bahwa ada keajaiban shalawat kepada Nabi Muhammad saw.

Pecihitam.org, dapat Istiqomah melahirkan artikel-artikel keislaman dengan adanya jaringan penulis dan tim editor yang bisa menulis secara rutin. Kamu dapat berpartisipasi dalam Literasi Dakwah Islam ini dengan ikut menyebarkan artikel ini ke kanal-kanal sosial media kamu atau bahkan kamu bisa ikut Berdonasi.

DONASI SEKARANG

Pada hakikatnya makna serta keutamaan shalawat meliputi rahmat (kasih sayang), maghfirah (ampunan), fahdol (keutamaan), doa (permohonan), berdzikir (mengingat Allah), ibadah (pengabdian), Sunah (melaksanakan perintah/ketetapan), mahabbah (ungkapan cinta), thariqat (jalan penghubung), wasilah (penghantar), iman (penyaksian), syafaat (pertolongan) dan shalawat memiliki nilai amal yang erat kaitannya langsung dapat berhubungan dengan Rasulullah SAW (dalam hubungan spiritual bathiniyah).

Sehingga balasan yang dijanjikan bagi setiap pembaca shalawat akan mendapat berlipat-lipat kebaikan serta keistimewaan derajat dan kedudukan dari Allah SWT, sekaligus berhak menerima syafaat dari Rasulullah SAW untuk segala hajat baik di dunia maupun di akherat. Sebagaimana yang telah beliau janjikan melalui sabdanya “barang siapa dengan sungguh-sungguh membaca shalawat kapadaku maka wajabat syafa’ah (wajib menerima syafaatku).”

Menurut Al-Habib Zainal Abidin bin Smith al-Alawi al-Husaini dalam bukunya Tanya Jawab Akidah Ahlussunnah wal Jamaah menjelaskan bahwa dengan bershalawat seseorang bertujuan mendekatkan diri kepada Allah dengan mendekati kekasih Allah terlebih dahulu. Dengan bershalawat berarti seseorang telah memberikan hak-hak yang patut diterima oleh Rasulullah SAW, karena shalawat dan salam merupakan hak dari Rasulullah yang wajib dijalankan oleh umatnya.

Baca Juga:  Keutamaan Sayyidina Ali bin Abi Thalib Berdasarkan Hadits Nabi Saw

Allah Ta’ala berfirman:

إِنَّ اللهَ وَمَلاَئِكَتَهُ يُصَلُّونَ عَلَى النَّبِيِّ يَآأَيُّهَا الَّذِينَ ءَامَنُوا صَلُّوا عَلَيْهِ وَسَلِّمُوا تَسْلِيمًا

Sesungguhnya Allah dan malaikat-malaikat-Nya bershalawat untuk Nabi. Hai orang-orang yang beriman, bershalawatlah kamu untuk Nabi dan ucapkanlah salam penghormatan kepadanya. (QS. 33:56)

Dari Abu Bakar as-Shiddiq berkata bahwa aku mendengar Rasulullah Shallallahu’alaihi wa sallam bersabda bersabda:

من صلي علي كنت شفيعه يوم القيامة

Barangsiapa yang bershalawat kepadaku, maka aku akan memberinya syafaat pada hari kiamat. Adapun hadits dari Abu Humaid as-Sa’idi bahwa mereka berkata: Wahai Rasulullah bagaimana kami membaca shalawat kepadamu, maka Rasulullah Shallallahu’alaihi wa sallam bersabda bersabda: Ucapkanlah:

“اللهم صلِّ على محمدٍ وأزواجه وذريته، كما صليت على آل إبراهيم، وبارك على محمدٍ وأزواجه وذريته، كما باركت على آل إبراهيم؛ إنك حميدٌ مجيدٌ”.

Baca Juga:  Mungkinkah Syi'ah, Wahabi, dan Aswaja Bertetangga di Surga?

“Ya Allah berilah shalawat kepada Muhammad, isteri-isterinya dan anak-anak cucunya, sebagaimana Engkau telah bershalawat kepada keluarga Ibrahim. Berkahilah Muhammad, isteri-isterinya dan anak-anak cucunya, sebagaimana Engkau telah memberkahi keluarga Ibrahim, sesungguhnya Engkau Maha Terpuji lagi Maha Mulia.”

Berikut ini Keutamaan dan Keajaiban shalawat menurut Abu Muhammad Abdul Haq al-Hasyimi dalam bukunya “40 Keajaiban Shalawat”, di antaranya:

  1. Allah akan mencukupi hidupnya dari berbagai macam keluh kesah.
  2. Sebagai sebab dekatnya seorang hamba dengan Nabi Muhammad Shallallahu’alaihi wa sallam nanti pada hari kiamat.
  3. Shalawat bisa mengganti dan menduduki ibadah shadaqoh.
  4. Menjadi sebab terpenuhi berbagai macam hajat kebutuhan.
  5. Meraih shalawatnya Allah dan shalawatnya para malaikat atasnya.
  6. Menjadi sebab seseorang meraih kesucian dan kemuliaan.
  7. Orang yang gemar membaca shalawat akan mendapat kabar gembira sebelum matinya.
  8. Akan meraih keamanan dan keselamatan dari rintangan hari kiamat.
  9. Rasulullah akan menjawab shalawat dan salam kepada orang-orang yang membaca shalawat dan salam kepadanya.
  10. Bisa membantu seorang hamba mengingatkan sesuatu yang terlupa.
  11.  Menjadi sebab berkahnya suatu majlis agar tidak kembali pulang dalam keadaan merugi dan cacat.
  12. Membaca shalawat mampu mengusir dan melenyapkan kemiskinan.
  13. Membaca shalawat mampu menghilangkan penyakit bakhil dari seorang hamba.
  14. Menjadi selamatnya seorang hamba dari doanya Rasulullah Shallallahu’alaihi wa sallam yang buruk, karena beliau mendoakan celaka bagi yang mendengar nama disebut tidak membaca shalawat.
  15. Membaca shalawat menjadi jalan menuju sorga.
  16. Selamat dari busuknya majlis karena membaca shalawat.
Baca Juga:  KH. Abdul Qohar: Ada 3 Syarat Minimal untuk Mencetak Anak Sholeh dan Sholehah
Mohammad Mufid Muwaffaq